Jumat, 20 Juni 2014

Sejarah Credit Union (CU)



Sejarah CU:



Pada tahun 1848 di Flamerfield, Jerman berdiri CU yang dipelopori oleh Frederic Williem Raiffeisen (1818-1888), dengan prinsip “yang bisa menolong orang miskin adalah orang miskin itu sendiri”.   

Pada tahun 1967 CU mulai berkembang di Indonesia dipelopori oleh Pater Karl Albercht, SJ (Karim Arbi) (1929-1999) dengan prinsip “jangan tinggalkan yang dibelakangmu” . 



Pada Tahun 2007 diadakan Pelatihan Kompetensi Pengurus Credit Union kepada 52 orang peserta yang terdiri dari para Pegawai Negeri Sipil dan Swasta yang bekerja pada Yayasan Siwa Lima Langgur dan Dewan Pastoral Paroki Rumat. Pelatihan Kompetensi Pengurus Credit Union tersebut diberikan oleh Tim Fasilitator dari CUCO (Credit Union Conseling Office) atau INKOPDIT (Induk Koperasi Kredit) Jakarta dan Credit Union (CU) Mario Ambon atas undangan dari Pastor Karoldus Jamrevav, MSC yang saat itu sebagai Ketua Yayasan Siwa Lima Langgur dan Pastor John Renmeuw, MSC yang saat itu sebagai Pastor Paroki Rumat. Pelatihan ini dilaksanakan tanggal 15 – 19 November 2007 bertempat di aula Biara MSC, jln Dolorosa. Pelatihan berakhir dengan  terbentuknya Credit Union Ain Hov Ain (CU AHA) yang dipimpin Pastor Karoldus Jamrevav, MSC.

Jumat, 13 Juni 2014

Anda Terus Bekerja Sampai Usia Tua Tetapi Anda Merasa Tidak Pernah Cukup

Anda Hebat, berpendidikan, setia dan tekun bekerja! Namun benda yang bernama uang inilah yang sering kali menentukan cara kita melakukan sesuatu.
Kita memburunya secara diam-diam karena takut dicap materialistik, atau takut akan pengadilan akhir di surga...
Setiap saat kita berjuang untuk mendapatkan dan memilikinya.
Tapi sayang... UANG tidak pernah akan membuat anda akan semakin kaya.
Kehidupan bergulir begitu cepat... Kami ada untuk membantu anda!
Bukan tujuan... tetapi hanya sarana untuk mencapai tujuan
ANDA-LAH PEMILIK CREDIT UNION
AIN HOV AIN
UANG TIDAK JAHAT! Uang tetap uang!
Karena Kami sangat percaya bahwa hidup adalah anugerah sekaligus pilihan. Dan andalah yang menentukan pilihan. Pilihan sebagai pemenang atau sebagai orang kalah. Pilihan untuk mencapai kebebasan finansial atau kemelaratan. Pilihan untuk menjadi seorang kaya atau miskin. Sekarang tergantung pada pilihan anda!

Credit Union Ain Hov Ain adalah Pemimpin Baru Disektor Pelayanan Keuangan!!!

  1. Lembaga Keuangan Yang Ramah
  2. Lembaga Keuangan Yang Manusiawi
  3. Lambaga Keuangan Impian
  4. Lembaga Keuangan Profesional
  5. Lembaga Keuangan Yang Dekat Di Hati

Senin, 09 Juni 2014

Sekilas Tentang CU Ain Hov Ain

Pada Tahun 2007 diadakan Pelatihan Kompetensi Pengurus Credit Union kepada 52 orang peserta yang terdiri dari para pegawai Negeri Sipil dan Swasta yang bekerja pada Yayasan Siwa Lima Langgur dan Dewan Pastoral Paroki Rumat. Pelatihan Kompetensi Pengurus Credit Union tersebut diberikan oleh Tim Fasilitator dari CUCO (Credit Union Conseling Office) atau INKOPDIT (Induk Koperasi Kredit) Jakarta dan Credit Union (CU) Mario Ambon atas undangan Pastor Karoldus Jamrevav, MSC  yang saat itu sebagai Ketua Yayasan Siwa Lima Langgur dan Pastor John Renmeuw, MSC yang saat itu sebagai Pastor Paroki Rumat.
Pelatihan ini dilaksanakan pada tanggal 15-19 November 2007 bertempat di Aula Biara MSC, Jln. Dolorosa No.1 Langgur. Pelatihan ini berakhir dengan terbentuknya Credit Union Ain Hov Ain. Keanggotaan per 31 Desember 2007 adalah berjumlah 42 orang dengan jumlah aset sebesar Rp. 47.026.000,-

VISI :
Terwujudnya Kesejahteraan Anggota dan Masyarakat Pada Umumnya yang Dikelolah Secara Profesional Berdasarkan Prinsip-prinsip CU dan Nilai-nilai Luhur Budaya "Ain Hov Ain"

MISI:

  • Membangun persaudaraan, kekeluargaan dan kebersamaan, membangun solidaritas (kesetiakawanan).
  • Memperkokoh struktur organisasi CU yang berbasis pada anggota, yang didasarkan atas : Azas subsidiaritas, Azas Keterbukaan / Transparancy / Accountibility, Azas Tanggung Jawab, Azas Pertanggungjawaban.
  • Mengembangkan managamen SDM & usaha guna meningkatkan produktifitas.
  • Meningkatkan kesejahteraan anggota dan masyarakat melalui pelayanan simpan pinjam, perlindungan resiko, audit dan pendidikan.
TUJUAN :
  • Meningkatkan Kesejahteraan dan Taraf Hidup Anggota.
  • Sarana Pemberdayaan Usaha Kecil dan Menengah.
  • Meningkatkan Pemahaman Pengelolaan Keuangan Keluarga.


Apa itu CU (Credit Union)

CU Adalah Lembaga Pelayanan usaha keuangan yang di bentuk oleh sekumpulan orang yang saling percaya secara bersama-sama menyimpan uangnya sehingga terhimpun sejumlah modal, yang kemudian dipinjamkan diantara sesama anggota dengan tingkat suku bunga yang layak dan dengan cara yang mudah, yang pengelolaannya menerapkan prinsip-prinsip dan nilai-nilai koperasi dan juga merupakan wadah perkumpulan orang-orang kecil yang saling menolong.